SATGAS TMMD KE-126 KODIM 0427/WAY KANAN SERAHKAN BIBIT PADI DAN IKAN NILA UNTUK DUKUNG KETAHANAN PANGAN WARGA KAMPUNG SRIWIJAYA

Way Kanan, Rabu 22 Oktober 2025 – Dalam rangka kegiatan non-fisik program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126, Kodim 0427/Way Kanan melaksanakan kegiatan penyerahan bibit padi dan bibit ikan nila kepada masyarakat Kampung Sriwijaya, Kecamatan Umpu Semenguk, Kabupaten Way Kanan.
Kegiatan ini bertujuan untuk mendukung program ketahanan pangan di wilayah pedesaan serta mendorong masyarakat agar lebih mandiri dan produktif dalam sektor pertanian dan perikanan.

Dalam kegiatan tersebut, Serka Randi Dharma selaku perwakilan dari Kodim 0427/Way Kanan menyerahkan secara simbolis bibit padi dan ikan nila kepada masyarakat setempat. Penyerahan ini disambut dengan antusias oleh warga penerima manfaat. Bapak Sukardi, salah satu penerima bibit padi, menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan dan perhatian dari TNI.

“Kami sangat bersyukur dan berterima kasih kepada Kodim 0427/Way Kanan atas bantuan bibit padi ini. Bantuan ini sangat berarti bagi kami petani untuk meningkatkan hasil panen dan kesejahteraan keluarga,” ungkap Sukardi dengan penuh haru.

Sementara itu, Bapak Sunardi, penerima bantuan bibit ikan nila, menyampaikan rasa gembira dan semangatnya untuk mengembangkan usaha perikanan di kampungnya.

“Bantuan bibit ikan nila ini menjadi dorongan besar bagi kami untuk memanfaatkan lahan kolam dengan lebih produktif. Kami akan berusaha mengembangkannya agar hasilnya bisa menambah pendapatan keluarga,” ujar Sunardi.

Kasi Pemerintahan Kampung Sriwijaya yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kodim 0427/Way Kanan atas kepeduliannya terhadap masyarakat.

“Kegiatan ini sangat bermanfaat dan menjadi motivasi bagi warga untuk terus semangat dalam mengelola sumber daya alam yang ada. Kami berharap kerja sama seperti ini terus berlanjut,” katanya.

Dalam kesempatan itu, Serka Randi Dharma menyampaikan harapannya agar bantuan ini dapat benar-benar dimanfaatkan oleh masyarakat secara optimal.

“Kami berharap bantuan bibit padi dan ikan nila ini tidak hanya membantu secara ekonomi, tetapi juga menjadi awal kemandirian masyarakat dalam menjaga ketahanan pangan di kampung ini,” ujar Serka Randi.

Melalui kegiatan non-fisik ini, TMMD ke-126 tidak hanya membangun infrastruktur, tetapi juga memperkuat ketahanan sosial dan ekonomi masyarakat di wilayah Kabupaten Way Kanan.

Pos terkait