“UIN Sunan Gunung Djati Bandung :Apresiasi 7 Mahasiswa KKN Kolaboratif Luar Negeri Mandiri Thailand

Bandung, mediaarbiter.com

Selamat dan sukses kepada 7 mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung yang telah melaksanakan KKN Kolaboratif Luar Negeri Mandiri di Thailand. Semoga menjadi pengalaman berharga dan menghadirkan kebermanfaatan bagi umat.

Sebagai informasi Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan kegiatan akademik yang dilakukan dalam bentuk pengabdian kepada masyarakat oleh para mahasiswa dengan bimbingan dosen pembimbing lapangan.

KKN Tahun 2024 dilaksanakan dalam rangka mengimplementasikan UIN Bandung sebagai rahmatan lil alamin. KKN menggunakan metode pemberdayaan masyarakat yang dikenal dengan Sisdamas (Berbasis Pemberdayaan Masyarakat). Teknis pelaksanaannya dilakukan oleh mahasiswa secara offline sesuai dengan situasi dan kondisi lokasi KKN.

Secara yuridis normatif, KKN pada tahun 2024 dilaksanakan mengacu kepada Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Nomor 2974 Tahun 2020 Tentang Petunjuk Teknis Kuliah Kerja Nyata Moderasi Beragama. Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam diperkuat oleh hasil kajian Tim Ahli KKN LP2M Tahun 2024.

Melalui KKN ini juga, UIN SGD Bandung bersama masyarakat menjalin kemitraan untuk mengimplementasian rahmatan lil alamin. KKN juga tidak lepas dari lima nilai Moderasi Beragama, yaitu: Adil dan berimbang, kerjasama, rahmat/kasih sayang, toleransi dan kemaslahatan.
Tidak dipungkiri bahwa secara historis, keberadaan mahasiswa di tengah-tengah masyarakat telah membuat masyarakat senang, karena masyarakat berharap bahwa para mahasiswa akan memberikan sesuatu yang β€œbaru” yang menurut masyarakat problem mereka akan bisa diatasi.
Untuk KKN Kolaboratif Luar negeri Mandiri. KKN yang diselenggarakan di luar negeri berkolaborasi dengan pihak mitra dengan pembiayaan dari mahasiswa secara Mandiri. Negara yang ditawarkan untuk tahun 2024, yaitu: Jepang, Korea, Malaysia, Thailand, dan Arab Saudi.
Selain itu, Mahasiswa juga dapat mengusulkan negara lainnya, untuk LP2M pertimbangkan.(Rekky nt)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *